-->

Materi Teks Eksplanasi Kompleks - Evaluasi struktur isi dan bahasa teks eksplanasi kompleks





Tujuan


Siswa dapat mengevaluasi suatu struktur isi dan bahasa teks eksplanasi kompleks.


Telah kita pelajari sebelumnya bahwa karakteristik utama teks eksplanasi terletak pada tujuannya, yaitu untuk menjelaskan suatu gejala atau proses pada peristiwa yang terjadi. Baik itu gempa bumi, tsunami, badai, dan sebagainya.
Adapun kejelasan isi suatu teks eksplanasi kompleks sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor sebagai berikut.

a. Kelengkapan fakta-fakta
Fakta bisa diperoleh dari data berupa angka, grafik, foto, atau hasil penelitian.
b. Kemunculan istilah-istilah ilmiah
Kata-kata ilmiah akan muncul dengan sendirinya sesuai dengan kebutuhan dalam menjelaskan topik yang dipilih. Sebagai contoh topik tentang bagaimana ragi dapat mengembangkan roti. Pada topik ini akan muncul istilah ilmiah nama latin ragi, istilah ilmiah yang berkaitan dengan gas atau zat yang menyebabkan roti mengembang dan lainnya.
c. Keefektifan kalimat-kalimatnya
Kalimatnya tidak berbelit-belit dan fokus pada tujuan dan maksud utamanya.
d. Kemunculan konjungsi waktu atau klausal
Teks eksplanasi menjelaskan proses terjadinya sesuatu. Dalam penjelasan tersebut dibutuhkan konjungsi waktu dan klausal,misalnya jika, bila, sehingga, sebelum, pertama dan kemudian.

Perhatikan teks eksplanasi berikut


BADAI

Badai adalah sebuah nama yang diberikan untuk angin yang bergerak secara kuat dan mula-mula melewati Lautan Atlantik, wilayah tropis dan subtropis, Lautan Karibia, Teluk Meksiko, dan Lautan Pasifik Utara. Sejak itulah, badai dikenal dengan baik di wilayah Asia maupun benua lainnya.
Badai terbentuk pada lautan hangat di bawah awan cumulonimbus. Prosesnya terjadi ketika terdapat pertemuan antara udara kering yang bersifat dingin dan udara panas yang lembab. Setelah itu, semua awan tersebut akan bersatu dengan hujan angin ribut yang disertai petir dan guruh. Akibat langsung dari bertemunya udara hangat dan dingin menyebabkan perpilinan udara ke atas dan terus memutar. Angin tersebut menghasilkan kekuatan penuh yang bergerak di atas permukaan bumi, bahkan kekuatannya bisa mencapai hingga 800 km/jam.Badai akan “mati” ketika udara dingin terlepas, kemudian turun dan seperti bergerak melipat di sekitarnya.
Banyak peneliti menafsirkan kejadian badai ini sebagai pengaruh pemanasan global. Meski demikian, para ahli lebih memikirkan cara mendeteksi dini yang bisa dilakukan untuk mengurangi berbagai kerugian. Hal yang bisa dilakukan hanyalah menyelamatkan nyawa. Oleh karena itu, setiap rumah di negeri yang sering diserang badai terdapat ruang basement untuk melindungi diri. Untuk harta benda, diperlukan pondasi rumah yang kokoh sehingga ketika angin menerjang hanya sedikit bagian rumah yang roboh.



Mari kita evaluasi.


Contoh Format evaluasi
1. Kelengkapan fakta terpenuhi dengan baik. Contoh fakta yang ada dalam teks adalah kekuatan angina yang bisa mencapai 800km/jam.
2. Istilah ilmiah digunakan dengan baik dalam teks, yaitu cumulonimbus
3. Keefektifan kalimat dalam teks di atas baik karena tidak ada kalimat yang harus diubah karena tidak logis atau tidak sesuai aturan EYD.
4. Konjungsi klausal digunakan dengan sangat baik. Contohnya,jika, oleh karena itu, sehingga



Poin Penting


Selain munculnya istilah-istilah penting, teks eksplanasi kompleks dapat dinilai dari cara pemerian ke bawah yang ditulis dengan cara diurutkan.

0 Response to "Materi Teks Eksplanasi Kompleks - Evaluasi struktur isi dan bahasa teks eksplanasi kompleks"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel