-->

Soal dan Jawaban Teks Cerita Pendek - Langkah- langkah konversi teks cerita pendek menjadi teks monolog





Soal 1
Berikut adalah karakteristik teks cerita pendek (cerpen), kecuali ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Cerita yang menyedihkan bukan karakteristik cerpen. Cerpen dapat mengisahkan cerita dengan beragam suasana, seperti sedih, bahagia, haru, lucu, dan lain-lain.


Soal 2
Berikut adalah karakteristik teks monolog, kecuali ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Karakteristik teks monolog adalah: 
(1) tokohnya berbicara pada diri sendiri, 
(2) menggunakan kata ganti orang pertama seperti saya dan aku, dan 
(3) dapat dipentaskan. Teks monolog tetap memiliki struktur yang sama dengan cerita pendek di antaranya adalah adanya konflik.


Soal 3
Dibandingkan dengan novel, teks cerita pendek (cerpen) lebih mudah dikonversi menjadi teks monolog karena ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Dibandingkan dengan novel, teks cerpen lebih mudah dikonversi karena cerpen lebih pendek daripada novel. Selain itu, alurnya yang tunggal dan konfliknya yang tidak menyebabkan perubahan nasib pada tokohnya juga menjadikan teks cerpen lebih mudah dikonversikan menjadi teks monolog.


Soal 4
Pencerita dalam monolog adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Teks monolog menggunakan sudut pandang orang pertama tunggal, yaitu kata saya dan aku. Orang pertama juga bertindak sebagai pencerita atau narator.


Soal 5
Perhatikan kutipan cerpen berikut!
Tak ada yang menyahut dari balik gubuk. Warjiman mulai masuk ke pekarangan, yang sebetulnya masih tanah Kalitambun yang belum terisi mayat. Ditengoknya pinggiran gubug. Warjiman memastikan, apakah Mbah Tejo dan Mbah Marti ada di sekitaran Kalitambun. Pandangannya menyapu seluruh Kalitambun, tapi tak terlihat kedua renta itu berada.
Teks monolog paling tepat dengan menggunakan sudut pandang Warjiman sebagai aku berdasarkan kutipan cerpen tersebut adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Jawaban yang menunjukkan peristiwa atau hal yang dilakukan Warjiman berdasarkan teks yang disajikan, yaitu menyapu pandangan ke seluruh Kalitambun.


Soal 6
Perhatikan kutipan cerpen berikut!
“Pak Ustad, siapa yang mau menggali kubur?” tanya Pak Kuwu.
“Sampeyan dan semua orang yang ada di sini,” jelas Pak Ustad.
Teks monolog yang menggunakan sudut pandang Pak Kuwu sebagai aku berdasarkan kutipan tersebut adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Teks monolog yang sesuai dengan kutipan teks cerpen tersebut adalah (A) karena merupakan orang yang bertanya kepada Pak Ustad dan kemudian diminta Pak Ustad untuk menggali kubur bersama yang lainnya.


Soal 7
Perhatikan kutipan teks cerpen berikut!
“Astagfirullaah!” Warjiman kaget. Ia mendapati Mbah Tejo bersila menghadap seseorang yang tertidur tertutup kain samping. Ia hanya melihat Mbah Tejo memunggunginya.
Teks monolog yang menggunakan sudut pandang Mbah Tejo sebagai aku berdasarkan kutipan tersebut adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Teks monolog yang paling sesuai dengan kutipan tersebut adalah “Astagfirullaah,” teriak lelaki yang mendekatiku. Aku tak bergeming dan tetap duduk bersila di hadapan seseorang yang tertidur tertutup kain samping.”
karena merupakan orang yang duduk bersila menghadap jenazah istrinya dan berdiam tanpa memperhatikan seseorang yang mendekatinya di belakang.


Soal 8
Perhatikan kutipan teks berikut!
Orang sekampung berduyun-duyun mendatangi Mbah Tejo. Ada Pak Kuwu dan mantri. Tak ketinggalan Pak Ustad yang selalu memimpin doa jika ada yang mati. Tapi semua saling pandang. Siapa yang mau menggali kubur. Sedang penggali kubur di Kampung Busur hanya Mbah Tejo yang kini tak bergeming sedari tadi di hadapan jenazah sang pujaan hati.
Teks monolog yang menggunakan sudut pandang mantri sebagai aku berdasarkan kutipan tersebut adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Teks monolog yang paling sesuai dengan kutipan teks cerpen tersebut adalah "pilihan Semua orang telah datang. Aku lihat Pak Kuwu dan Pak Ustad telah datang. Tapi semua saling padang karena tak ada yang mau menggali kubur."


Soal 9
Perhatikan kutipan teks berikut!
Setelah satu liang lahat selesai digali, dengan sigap Mbah Tejo menidurkan sang itsri tepat menghadap kiblat. Tak ada yang lainnya yang turun. Semua membiarkan Mbah Tejo asyik menguburkan sang istri. Hingga selesai diazani, Pak Ustad meminta yang menggali untuk kembali menutupi liang lahat dengan tanah. Setelah kuburan Mbah Marti selesai diratakan dengan tanah, Mbah Tejo tak terlihat lagi. Semua orang menengok kanan kiri. Semua menyapu pandangan ke penjuru Kalitambun.
Teks monolog yang menggunakan sudut pandang Pak Ustad sebagai aku berdasarkan kutipan tersebut adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Teks monolog paling sesuai dengan kutipan teks cerpen tersebut adalah selesai diazani, aku meminta penggali kubur untuk menutupi liang lahat,


Soal 10
Perhatikan kutipan teks cerpen berikut!
Mbah Tejo pergi, Pak Ustad pun tak tahu ke mana pergi si kakek tukang kubur itu. Mungkin saatnya, ia mencari tukang kubur baru di Kampung Busur.
Teks monolog yang menggunakan sudut pandang Pak Ustad sebagai aku berdasarkan kutipan tersebut adalah ….
Jawaban = 
Pembahasan = 
Teks monolog paling sesuai dengan kutipan teks cerpen tersebut adalah aku tak tahu ke mana dia pergi. Ini saatnya aku mencari pengganti dirinya. Kalimat tersebut sesuai dengan teks.

1 Response to "Soal dan Jawaban Teks Cerita Pendek - Langkah- langkah konversi teks cerita pendek menjadi teks monolog"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel